Amigurumi merupakan kesenian Jepang dalam merajut atau merenda boneka kecil dalam bentuk hewan dan bisa juga manusia. Amigurumi ini berasal dari kombinasi dari kata Jepang, yaitu ami, berarti kaitan atau rajutan, dan nuigurumi, berarti boneka yang diisi. Kesenian ini amat khas dalam budaya Jepang.
Amigurumi pertama mulai dikenal banyak orang tahun 2003. Pada tahun 2006 amigurumi werewolf dikabarkan menjadi barang yang paling diminati di Etsy (toko kerajinan online), dimana biasa dijual seharga $ 10 hingga $ 100.
Katsutoshi Tsunoda adalah salah satu orang yang membuat amigurumi yang berukuran sangat kecil atau disebut juga micro amigurumi. Kita bisa lihat betapa kecilnya boneka itu. Untuk micro amigurumi dibutuhkan hakpen dan benang khusus. Harga yang ditawarkan juga sangat mahal, karena tingkat kesulitan yang tinggi.
Untuk pembaca di rumah jangan khawatir. Sekarang ini banyak terdapat pola untuk membuat amigurumi sendiri. Pola amigurumi dalam bahasa Indonesia saya rasa tidak ada, tetapi pada post sebelumnya saya telah menyebutkan istilah yang dipakai dalam pola-pola di internet.
Perlu di ingat bahwa kegiatan ini membutuhkan kesabaran.
Maka dari itu jangan menyerah, terus mencoba, dan selamat berlatih!! :) :)
.
No comments:
Post a Comment